Dokter Gadungan Culik Bayi
Dia menduga, dokter gadungan penculik anak di RS Hasan Sadikin Bandung, merupakan pelaku profesional. Hal itu diketahui setelah dilakukan pemeriksaan dari kamera CCTV yang berada di RSHS. "Bisa saja masuk sindikat. Tapi kita masih melakukan proses penyelidikan," ucapnya.
Disinggung apakah ada keterlibatan orang dalam RSHS dalam aksi itu, mengingat pelaku dengan mudahnya masuk ke ruangan yang seharusnya dijaga ketat pihak rumah sakit, Mashudi menjelaskan pihaknya belum bisa memastikan hal tersebut.
"Kita masih akan menggali lagi, untuk sekarang kita pakai asas praduga tak bersalah dulu dan masih perlu pendalaman atas kasus ini," jelasnya.
Di tempat yang sama, Kasat Reskrim Polrestabes Bandung AKBP Nugroho Ariyanto menambahkan, hal lain yang mengindikasikan pelaku profesional adalah pelaku tidak terlihat gugup saat melakukan aksi pencurian.
"Pelaku terlihat santai saat membawa bayi. Jalannya tidak terburu-buru, tapi langkahnya panjang. Pelaku juga sempat berbincang-bincang dengan orang tua bayi," jelasnya.
Guna memburu pelaku, pihaknya telah membentuk tim khusus yang terdiri dari orang-orang telatih untuk menangkap pelaku. "Kita bentuk tim khusus ada dari Polrestabes dan Polsek. Kita juga akan berkoordinasi dengan beberapa pihak terkait," pungkasnya.(bal)