Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dokter Mobil dan Bateriku Siapkan Layanan Antar Aki 24 Jam

Rabu, 29 Mei 2024 – 21:56 WIB
Dokter Mobil dan Bateriku Siapkan Layanan Antar Aki 24 Jam - JPNN.COM
Penandatanganan kerja sama antara Dokter Mobil dengan Bateriku.com, Jakarta, Rabu. Foto: ridho

jpnn.com, JAKARTA - Dokter Mobil berkolaborasi dengan Bateriku.com menciptakan ekosistem otomotif yang saling bersinergi di Indonesia.

Bateriku.com adalah supplier aki mobil terkemuka di Malaysia dengan jaringan lebih dari 200 cabang, melayani lebih dari 1.3 juta pelanggan, dan memiliki call center 24 jam.

Dalam kerja sama itu, Dokter Mobil nantinya akan memanfaatkan layanan call center 24 jam dan aplikasi Bateriku.com guna membantu pemilik mobil yang bermasalah, terutama yang disebabkan aki.

Langkah awal, kedua perusahaan akan menyediakan layanan antar aki 24 jam yang bisa diakses melalui customer service (call center) atau aplikasi mobile.

Komisaris Dokter Mobil Indonesia Ricky Sen menjelaskan bahwa nantinya pihaknya akan memberikan pelatihan kepada para rekanan pengantar aki.

"Kami memiliki fasilitas training yang nantinya akan dioptimalkan dalam memberikan pelatihan pada ojek online yang menjadi rekanan dalam program ini,” jelas Ricky, saat acara penandatanganan kerja sama, di Jakarta, Rabu (29/5).

Menurut dia, dengan pelatihan tersebut mulai dari menganalisa hingga pergantian aki, sehingga pemilik mobil tidak perlu lagi khawatir saat pergantian aki di mana pun serta kapan pun.

“Meskipun penyebab mobil tidak mau distarter tidak hanya aki, tetapi rekanan ojek online juga akan dibekali dalam menganalisa kerusakan mobil dan jika penyebabnya bukan karena aki, maka bisa langsung menghubungi Dokter Mobil untuk mendapatkan penanganan,” tambah Ricky.

Dokter Mobil bersama Bateriku.com segera menghadirkan layanan antar aki 24 jam di Indonesia yang bisa diakses melalui aplikasi mobile atau call center

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News