Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dompet Dhuafa Resmikan APDC

Sabtu, 19 September 2020 – 17:33 WIB
Dompet Dhuafa Resmikan APDC - JPNN.COM
Kolaborasi Dompet Dhuafa dan RRI untuk Inisiasi APDC. Foto: Dok Dompet Dhuafa

jpnn.com, JAKARTA - Dompet Dhuafa berkolaborasi dengan RRI mengadakan peresmian Aksi Peduli Dampak Corona (APDC) sebagai upaya lanjutan penanganan Covid-19 di Indonesia.

Aktivitas Program APDC dari Dompet Dhuafa ini sendiri mencakup bidang ekonomi, kesehatan, pendidikan, budaya dan iman takwa.

Di mana pada sektor kesehatan, salah satu aspek yang menjadi fokus utama Dompet Dhuafa yakni penanganan tumbuh kembang (stunting) pada anak-anak.

“Dampak Corona memendekkan pertumbuhan ekonomi, dan tentu berdampak pada gizi maupun anak-anak yang akan lahir," ujar Inisiator dan Ketua Pembina Dompet Dhuafa Parni Hadi melalui keterangan resmi yang diterima, Sabtu (19/9).

Pada sektor ekonomi, Parni mengatakan, Dompet Dhuafa menginisiasi beberapa program, seperti program ketahanan pangan berbasis keluarga maupun komunitas.

Hal itu seperti budidaya ikan lele dan sayur dalam ember (budikdamber, kebun pangan keluarga, bantuan modal usaha mikro perorangan dan bantuan pangan yang diprioritaskan untuk lanjut usia, serta disabilitas atau mereka yang tidak bisa diberdayakan lagi.

Dompet Dhuafa melalui Lembaga Pelayan Masyarakat (LPM) juga menggagas dan menerapkan program Keluarga Tangguh bagi keluarga pra sejahtera.

"Program Keluarga Tangguh Dompet Dhuafa tidak hanya sampai pada pemberian bantuan saja, namun terus memantau dan mendampingi hingga kestabilan ekonomi keluarga bisa tercapai," tambah Parni.

APDC merupakan kolaborasi Dompet Dhuafa dengan RRI sebagai upaya lanjutan penanganan Covid-19 di Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News