Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Doni Monardo: Jangan Kendur, Belum Ada yang Tahu Kapan Pandemi Covid-19 Berakhir

Rabu, 11 November 2020 – 20:59 WIB
Doni Monardo: Jangan Kendur, Belum Ada yang Tahu Kapan Pandemi Covid-19 Berakhir - JPNN.COM
Kepala BNPB Doni Monardo. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com, PALU - Ketua Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Doni Monardo meminta pemerintah provinsi Sulawesi Tengah tidak kendur memutus mata rantai penularan COVID-19.

Sebab, hingga saat ini belum ada yang tahu kapan pandemi COVID-19 akan berakhir dan vaksinnya pun masih dalam proses.

“Jangan kendur. Belum ada yang tahu kapan COVID-19 ini akan berakhir. Vaksinnya pun masih dalam proses,” ujar Doni dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Penanganan COVID-19 bersama jajaran Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah di Palu, Selasa (10/11).

Pak Doni menyampaikan bahwa sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo bahwa hingga saat ini ‘vaksin terbaik’ adalah protokol kesehatan, yakni memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak aman.

“Vaksin terbaik itu adalah protokol kesehatan,” kata Doni.

Dia juga mengingatkan agar penanganan COVID-19 dapat ditingkatkan, meski Pemprov Sulawesi Tengah termasuk dalam kategori bagus dalam memutus mata rantai penyebaran COVID-19.

Doni Monardo meminta agar masyarakat Sulawesi Tengah tetap waspada dan selalu kompak.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close