Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

DPR Ingatkan Pemerintah Jangan Ada Lagi Insiden Berebut Bantuan di Lokasi Bencana

Senin, 18 Januari 2021 – 21:26 WIB
DPR Ingatkan Pemerintah Jangan Ada Lagi Insiden Berebut Bantuan di Lokasi Bencana - JPNN.COM
Wakil Ketua DPR RI Azis Syamsuddin. Foto: Humas DPR RI

"Seperti membangun dapur umum untuk menyediakan makanan, dan memberikan pakaian dan selimut layak pakai, serta kebutuhan lainnya," ujarnya.

Selain itu, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), PLN, PT Telkom harus segera membuka akses ke wilayah terdampak bencana, memperbaiki jalan yang rusak dan jalur dan pemancar komunikasi serta dapat menghidupkan aliran listrik.

Menurut dia, upaya itu bertujuan untuk mempermudah proses distribusi bantuan serta membangun tempat pengungsian yang layak dengan memperhatikan protokol kesehatan Covid-19.

"Mari kita saling bergotong royong agar penyaluran bantuan dan para korban mudah melakukan komunikasi dan koordinasi," pintanya.

Lebih jauh Azis menyampaikan turut berdukacita untuk seluruh korban meninggal dunia dalam bencana alam yang terjadi di sejumlah wilayah.

Politikus asal Lampung ini juga turut prihatin atas terjadinya bencana alam yang menyebabkan korban luka, serta rusaknya tempat tinggal penduduk.

"Saya mengajak seluruh masyarakat untuk berpartisipasi membantu korban yang terdampak bencana alam dengan mengirimkan bantuan yang dibutuhkan para korban," tambah Azis.(boy/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?

Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin mengatakan bantuan bencana harus diberikan kepada seluruh warga terdampak tanpa terkecuali.

Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close