Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

DPR Minta Minta Polisi Tangkap Pelaku Penyerangan Kantor PWI Riau

Minggu, 19 Juli 2020 – 21:55 WIB
DPR Minta Minta Polisi Tangkap Pelaku Penyerangan Kantor PWI Riau - JPNN.COM
Anggota DPR RI dari daerah pemilihan (Dapil) Riau I, Effendi Sianipar. Foto: Humas DPR RI

jpnn.com, JAKARTA - Anggota DPR RI dari daerah pemilihan (Dapil) Riau I, Effendi Sianipar mengutuk penyerangan kantor Persatuan Wartawan Indonesia atau PWI Provinsi Riau, Minggu 19 Juli dini hari tadi.

Effendi meminta polisi bertindak tegas dan segera menangkap sekelompok pemuda yang telah melakukan penyerangan hingga menyebabkan seorang satpam kantor PWI Riau bernama Ucok Oskar Delahoya Marbun itu terluka.

“Perusakan terhadap benda apa pun tidak dibenarkan. Kami minta polisi segera menangkap pelaku dan memprosesnya sesuai hukum yang berlaku,” ujar Effendi Sianipar, Minggu (19/7/2020).

Politikus PDI Perjuangan itu menambahkan pers merupakan salah satu pilar demokrasi di Indonesia. Sebaiknya, jika ada permasalahan diselesaikan dengan cara bijak dan tidak melakukan kekerasan.

Dirinya berharap kejadian serupa tersebut tidak terjadi dimanapun sehingga negara ini bisa aman dari gangguan kamtibmas.

“Peran pers sangat besar dalam membangun bangsa. Sebaiknya, kita semua menghormati itu," pungkasnya.

Diketahui, sekelompok pemuda tidak dikenal menyerang kantor PWI Provinsi Riau di Kota Pekanbaru pada Minggu (19/7) dini hari.

Seorang petugas satuan pengamanan atau Satpam mengalami luka akibat insiden tersebut.

Anggota DPR RI dari Dapil Riau I, Effendi Sianipar mengutuk penyerangan kantor Persatuan Wartawan Indonesia atau PWI Provinsi Riau, Minggu 19 Juli dini hari tadi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News