DPR Setuju Rancangan Peraturan Peliputan Pers di DPR
Selasa, 02 April 2013 – 13:58 WIB
"Rapat konsultasi telah menyepakati bahwa Pimpinan DPR dan Pimpinan Fraksi menerima dan menyetujui hasil penyempurnaan tersebut untuk dilaporkan kembali dalam rapat paripurna hari ini," ujarnya.
Setelah laporan itu disampaikan, Wakil Ketua DPR Pramono Anung yang memimpin Sidang Paripurna menanyakan kepada anggota DPR apakah laporan BURT dapat diterima dan dapat disetujui. Kemudian anggota DPR mengatakan setuju.
Untuk diketahui dalam rancangan peraturan tersebut wartawan yang berhak melakukan peliputan di DPR wajib mempunyai kartu DPR yang dikeluarkan bagian pemberitaan dan penerbitan Setjen DPR.