Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Drama Drama

Oleh: Dahlan Iskan

Selasa, 15 November 2022 – 07:07 WIB
Drama Drama - JPNN.COM
Dahlan Iskan (Disway). Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - AKANKAH ''pembajakan'' KTT G20 akan terulang di Bali?

G20 pernah dibajak habis-habisan secara politik: 2018. Itu bisa terulang di KTT G20 Bali sekarang ini. Yang dibuka oleh Presiden Jokowi hari ini.

Waktu itu pembajaknya Presiden Donald Trump. Dia membuat drama besar di KTT G20 di Argentina 2018: Trump melakukan personal KTT dengan Presiden Tiongkok Xi Jinping.

Baca Juga:

Maka perhatian dunia tidak lagi ke KTT G20. Pertemuan Trump dengan Jinping lebih menarik.

Hubungan dagang kedua negara lagi seperti bara pemanggang sate. Membakar seluruh sate di 20 negara besar. Bahkan seluruh dunia.

Maka kalau ada pertanyaan: apakah hasil KTT G20 di Argentina? Tidak hanya Anda yang ingat jawabnya: drama duo kepala negara.

Baca Juga:

Hanya drama Trump-Jinping yang diingat: sate itu gosong. Tidak bisa dimakan. Dua negara justru saling tinju: meningkatkan tit-for-tat.

Pun sampai sekarang: belum ada sate baru yang bisa dibakar. Justru yang sudah gosong itu dibuat abu sekalian. Lewat Ukraina.

G20 pernah dibajak habis-habisan secara politik: 2018. Itu bisa terulang di KTT G20 Bali yang dibuka oleh Presiden Jokowi hari ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News