Drone Liar Mengudara di Sirkuit Mandalika, Brimob Bertindak
jpnn.com, MATARAM - Tim dari Korps Brigade Mobil (Brimob) Polri yang bersiaga di Sirkuit Mandalika menurunkan paksa lima unit pesawat nirawak atau drone yang mengudara secara liar kawasan itu.
Personel Brimob sengaja disiagakan di kawasan Sirkuit Mandalika Lombok guna mengamankan ajang Tes Pramusim MotoGP 2022.
Kabid Humas Polda NTB Kombes Artanto menyebut penurunan lima unit drone tersebut dilakukan secara paksa menggunakan alat bantu bernama anti-drone jammers.
Dia menjelaskan sesuai aturan yang telah disepakati pihak ITDC dan pihak terkait lainnya, drone liar atau ilegal yang tanpa izin dari pihak penyelenggara MotoGP tidak diperbolehkan terbang.
"Ditakutkan mengganggu jalannya race," ucap Kombes Artanto dalam keterangan tertulis di Mataram, NTB pada Kamis (10/2).
Perwira menengah Polri itu pun kembali mengimbau kepada masyarakat, terutama pengunjung Sirkuit Mandalika untuk tidak menerbangkan drone di kawasan itu.
Sebab, penerbangan drone secara ilegal di sekitar sirkuit dikhawatirkan mengganggu kegiatan tes pramusim MotoGP 2022 yang mulai digelar pada Jumat (11/2) ini.
"Sebelumnya kami sudah imbau dan bina mereka untuk jangan melakukan hal itu. Apabila dilakukan lagi, kami akan melakukan tindakan," ucapnya.