Dua Hari Lagi Pendataan Ternak Tuntas
35 Barak Wasior Siap HuniJumat, 12 November 2010 – 08:41 WIB
Menteri dari Partai Golkar itu mengatakan, tujuan pembelian ternak ini agar masyarakat dapat merasa nyaman berada di tempat pengungsian karena ternaknya akan dibeli oleh pemerintah. Dengan demikian diharapkan masyarakat tidak akan kembali ke lokasi bahaya hanya untuk mengurus ternaknya.
Terkait dengan update rehabilitasi pascabanjir bandang Wasior, Papua, Agung Laksono mengatakan pemerintah kini membangun 35 barak hunian sementara. Barak itu adalah hunian sementara bagi korban bencana alam di Wasior, Teluk Wondama, Papua Barat. "Sudah terbangun 35 unit barak dari 110 yang kami rencanakan," kata Agung.
Agung tidak menyebutkan secara pasti berapa total anggaran yang dibutuhkan untuk pembangunan barak hunian sementara tersebut. Tapi dia memastikan jumlahnya tidak besar mengingat bahan dasar yang digunakan sebagian besar dari kayu-kayu lokal yang terdapat di lokasi bencana.