Dua Juta Meter Kubik Material Luruh
Gelombang Pengungsi Capai 39 ribu JiwaSenin, 01 November 2010 – 06:48 WIB
Mereka datang berbondong-bondong untuk mencari perlindungan. Setelah subuh, 600 orang pergi kembali ke lokasi pengungsian asal, dan 200 warga meminta ijin bertahan di TPS Jumoyo. "Sebenarnya kami mau saja menerima mereka namun kondisi TPS Jumoyo sudah penuh sesak. Karena itu, permintaan mereka terpaksa kami tolak dengan halus," jelas Sungkono.
Kepala Desa Gulon, Kecamatan Salam Kuswiranto menambahkan kapasitas penampungan di Balai Desa Gulon sudah penuh sesak sehingga mereka disebar ke titik lain. Para pengungsi tersebut ditampung di sejumlah lokasi di Desa Gulon seperti SD Negeri Gulon 1, SD Negeri Gulon 2, SMP Negeri 1 Salam, aula Dusun Dangean dan gedung milik warga. (vie)