Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dua Tahun Jokowi-JK, Simak Angka-angka Ini

Senin, 17 Oktober 2016 – 09:06 WIB
Dua Tahun Jokowi-JK, Simak Angka-angka Ini - JPNN.COM
Presiden Jokowi dan Wapres Jusuf Kalla. Foto: Agus Wahyudi/dok.JPNN.com

Meskipun, dia mengakui bahwa masih banyak aral melintang. Mulai pembebasan lahan hingga rumitnya perizinan. 

Sebab, ketersediaan infrastruktur memang prasyarat untuk mengakselerasi pertumbuhan ekonomi. ”Karena itulah, anggaran infrastruktur terus naik,” ucapnya.

Salah satu kebijakan paling signifikan yang dilakukan pemerintahan Jokowi-JK adalah mereformasi subsidi bahan bakar minyak (BBM). 

Sebuah kebijakan yang sangat tidak populis, bahkan sebelumnya selalu ditentang keras PDIP, partai pengusungnya, karena dinilai bakal memberatkan rakyat kecil.

Anjloknya harga minyak memang menggerus penerimaan negara dari sektor migas. Tapi sekaligus menjadi berkah karena ikut menurunkan harga BBM. Jokowi-JK pun lantas memangkas subsidi solar. Bahkan, sama sekali menghilangkan subsidi untuk BBM jenis premium.

Meski awalnya mendapat tentangan di sana-sini, pertaruhan popularitas itu berbuah manis. Dari pemangkasan subsidi tersebut, pemerintah bisa mengantongi efisiensi hingga Rp 211,3 triliun.

Dengan ruang fiskal itulah, pemerintah bisa bergerak lincah menyasar program pembangunan infrastruktur, kesehatan, hingga pendidikan. 

Berbagai indikator seperti angka kemiskinan, pengangguran, rasio Gini yang mencerminkan ketimpangan ekonomi, hingga inflasi memang berhasil ditekan. 

PEMERINTAHAN Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) genap dua tahun pada Kamis, 20 Oktober nanti.  Harus diakui,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News