Dubes AS Kunjungi DPP PKS, Ada Komitmen untuk Memperkuat Demokrasi dan HAM
PKS tentu akan terus mendorong pemerintah Indonesia memperkuat kemitraan dengan Amerika Serikat dan juga semua negara yang memiliki komitmen kuat terhadap demokrasi dan HAM.
"Kemitraan dengan negara maju seperti Amerika Serikat diharapkan bisa memberikan keuntungan tidak hanya di sisi ekonomi tetapi juga terkait iptek dan peningkatan kualitas SDM," ungkapnya.
Selain Presiden PKS Ahmad Syaikhu, hadir dalam kunjungan Dubes AS ke Kantor DPP PKS di antaranya Sekretaris Jenderal PKS Habib Aboe Bakar Al Habsyi, Bendahara Umum Mahfudz Abdurrahman, dan Ketua DPP PKS Badan Pengembangan dan Pembinaan Luar Negeri Sukamta, serta Wakil Ketua Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga (BPKK) DPP Partai Keadilan, Diah Nurwitasari. (mcr10/jpnn)