Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dubes Zuhairi Dorong Santri Jadi Lokomotif Pembangunan Peradaban Indonesia

Senin, 24 Oktober 2022 – 01:00 WIB
Dubes Zuhairi Dorong Santri Jadi Lokomotif Pembangunan Peradaban Indonesia - JPNN.COM
Duta Besar RI untuk Tunisia Zuhairi Misrawi dalam acara Peringatan Hari Santri Nasional 2022 di Wisma Dubes RI, Tunis, Sabtu (22/10). Foto: Dokpri

jpnn.com, TUNIS - Duta Besar RI untuk Tunisia Zuhairi Misrawi para santri untuk membangun peradaban Indonesia. Menurut Zuhairi, santri sejak dulu telah berperan dalam membangun peradaban bangsa sejak sebelum merdeka.

Hal itu disampaikan Zuhairi dalam acara Peringatan Hari Santri Nasional 2022 di Wisma Dubes RI, Tunis, Sabtu (22/10).

"Para pendiri bangsa kita adalah para kaum santri, KH. Hasyim Asy'ari dan KH. Ahmad Dahlan. Bahkan Bung Karno juga seorang santri karena belajar Islam dari Syaikhona Khalil Bangkalan, HOS Cokroaminoto, KH. Ahmad Dahlan, KH, Hasyim Asy'ari, KH. Wahab Hasbullah," kata Zuhairi dalam siaran pers yang diterima, Minggu (23/10).

Melalui momen ini, Zuhairi berharap para santri harus sungguh-sungguh mendarmabaktikan dirinya pada Indonesia.

"Saya menyambut baik inisiatif para santri di Tunisia ini agar kami memperingati Hari Santri Nasional 2022," ujar Cendekiawan Nahdlatul Ulama itu.

Kegiatan ini digelar bersama-bersama oleh tiga ormas Islam yang berada di Tunisia, yakni Persatuan Pelajar Indonesia (PPI), Pengurus Cabang Istimewa Nahdlatul Ulama (PCINU), dan Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah (PCIM).

Zuhairi Misrawi menegaskan Hari Santri Nasional merupakan momen penting untuk merefleksikan peran santri di masa lalu, kini, dan yang akan datang dalam membangun bangsa.

Kader PDI Perjuangan itu juga menyatakan perlunya rakyat Indonesia, khususnya para santri menjaga karakter yang sudah melekat.

Zuhairi Misrawi berharap para santri harus sungguh-sungguh mendarmabaktikan dirinya pada Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News