Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Duel Persipura vs PSM Sarat Gengsi dan Status

Senin, 04 Juni 2018 – 03:05 WIB
Duel Persipura vs PSM Sarat Gengsi dan Status - JPNN.COM
Ilustrasi. Foto: liga-indonesia.id

"Persipura tim yang bagus. Sama dengan PSM. Pertandingan besok 50:50. Jika melihat ke belakang Persipura menang besar 6-0 lawan Madura. Dan itu hal yang perlu dihindari saat datang ke sini," tegasnya.

Playmaker PSM, Wiljan Pluim juga meyakini timnya mampu meraih tiga poin. Sama dengan keyakinan coach Robert, pertandingan bakal berlangsung ketat. 50-50. "Saya kira kami bakal dapat tiga poin. Kita ke sini untuk tiga poin. Sama dengan game sebelumnya pertandingan bakal ketat," jelasnya.

Di kubu lawan, dengan optimisme tinggi Persipura sangat yakin bisa melanjutkan rekor tak terkalahkan di kandangnya saat melawan PSM. Meski timnya diragukan tak bisa memainkan dua pilar andalannya, yakni Boaz Solossa dan Ricardo Salampessy.

Pelatih Persipura, Peter Butler mengatakan, kehilangan Boaz dan Ricardo bukan masalah besar. Ia yakin akan kedalaman skuatnya. Tidak terbebani dengan kehilangan satu atau dua pemain. "Tidak apa-apa selalu optimis. Saya rasa tim tetap kuat. Hilang pemain, tetapi kami bisa promosi banyak pemain muda. Saya rasa mereka semua mantap," imbuhnya.

Winger Persipura, Prisca Womsiwor menegaskan ia dan rekan-rekannya telah siap. Dan siap tampil maksimal. "Mungkin kita main tidak ada kakak-kakak yang lain (Boaz dan Ricardo). Tapi pemain lain siap untuk pertandingan besok. Ini kandang kita. Dan saya yakin semaksimal mungkin untuk mendapat tiga poin," pungkasnya. (jpg)

Duel Persipura vs PSM Makassar di Stadion Mandala, Jayapura, Senin, (4/6) sarat gengsi dan status.

Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close