Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Duh, Cabor Pada Sindir Tuan Rumah PON Jabar, Pedassss

Jumat, 23 September 2016 – 09:19 WIB
Duh, Cabor Pada Sindir Tuan Rumah PON Jabar, Pedassss - JPNN.COM
Rapat KONI DKI dengan Cabor di Patrajasa, Bandung Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com - BANDUNG - Keluhan terkait masalah teknis PON XIX/2016 Jabar semakin menumpuk. Beberapa cabor yang berada di bawah koordinasi KONI DKI melaporkan permasalahan yang mereka hadapi karena ketidakbecusan panitia ajang olahraga empat tahunan ini.

Cabor pertama yang mengeluhkan kinerja panitia adalah voli Indoor. Permasalahan sejatinya tidaklah berat, namun perhitungan buruk dan antispasi yang kurang dari panitia membuat atlet voli harus mengalami kelelahan sebelum bertanding.

“Panitia ini tidak mencoba dulu Perjalanan berapa lama ke venue dari hotel kami. Kalau tidak dikawal, bisa lima jam kami sampai, tapi kalau dikawal bisa dua jam, Tapi itu memang lama,” kata Budiawan ofisial Voli Indoor, dalam rapat koordinasi permasalahan di Bandung, Jumat (23/9).

Sementara itu, tim tuan rumah ditempatkan di hotel yang jaraknya relatif dekat dan bisa ditempuh dengan kendaraan tak sampai setengah jam. 

"Ini jelas ada kesengajaan. Yang lain ditempatkan di hotel yang jauh, jadi di perjalana itu sudah lelah, emosi, pasti memengaruhi saat main. tuan rumah dibuat enak," tuturnya.

Lain lagi dengan Yusran Arief, manajer Karate DKI. Dia menegaskan, permasalahan wasit di Karate sangat buruk. Sebagai wasit Internasional tapi sedang bertugas menjadi manajer Karate DKI, dirinya tahu betul mana yang tidak boleh dan boleh dalam aturan wasit Krate internasional.

"Banyak sekali rule karate ini dilanggar. Saya protes, baru ada perubahan. Tapi tetap, rule-rule banyak yang dilanggar, ada yang harusnya dihukum tidak dihukum. Juri pun demikian," ungkapnya.

Di sisi lain, Ketua KONI DKI Raja Sapta Ervian yang memimpin pertemuan sudah menegaskan memang terjadi banyak hal tak sportif dalam pelaksanaan PON kali ini terutama terkait pertandingan. 

BANDUNG - Keluhan terkait masalah teknis PON XIX/2016 Jabar semakin menumpuk. Beberapa cabor yang berada di bawah koordinasi KONI DKI melaporkan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close