Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Duh, Kuota Beasiswa Bidik Misi di Setiap PTN Menyusut

Jumat, 03 Juni 2016 – 08:17 WIB
Duh, Kuota Beasiswa Bidik Misi di Setiap PTN Menyusut - JPNN.COM
Mahasiswa baru. Foto: Dipta/dok.JPNN.com

Tri menegaskan Unpad tidak mengajukan usulan tambahan kuota bidik misi. Namun jika Kemenristekdikti memberikan tambahan kuota, tidak akan mereka tolak. Dan jika ada mahasiswa miskin di luar kuota bidik misi mengajukan beasiswa, akan dicarikan dari sumber lainnya.

Dirjen Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belamawa) Kemenristekdikti Intan Ahmad mengatakan sejatinya kuota bidik misi secara nasional tidak turun. "Kuotanya tetap 60 ribu," kata guru besar ahli hama ITB itu. Hanya saja karena jumlah PTN semakin banyak, maka pembagian kuota bidik misi harus merata.

Dia menjelaskan kuota bidik misi yang sudah dibagi-bagi saat ini, adalah kuota tahap pertama. Alokasinya sekitar 10 persen dari total kapasitas mahasiswa baru di setiap PTN. Kampus diberi kesempatan mengajukan usulan penambahan kuota bidik misi. 

Namun usulan itu akan dipenuhi setelah seluruh rangkaian penerimaan mahasiswa baru selesai. Mulai dari SNM PTN, SBM PTN, dan seleksi mandiri. (wan/sam/jpnn)

JAKARTA - Kuota beasiswa pendidikan mahasiswa miskin berprestasi (bidik misi) mengalami penyusutan di setiap kampus. Hal ini terjadi karena jumlah

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News