Dukung Gerakan BBI, Pertamina Segera Luncurkan SMEXPO 2021
jpnn.com, JAKARTA - PT Pertamina (Persero) berkomitmen mendukung Gerakan Bangga Buatan Indonesia (GBBI) melalui peluncuran Pertamina SMEXPO padal 12 Oktober nanti.
Pjs. Senior Vice President Corporate Communication & Investor Relations PT Pertamina (Persero) Fajriyah Usman mengatakan Pertamina SMEXPO pertama kali diadakan pada tahun lalu sebagai inovasi Pertamina untuk memperluas pasar UMKM melalui pameran virtual dan marketplace UMKM, terutama Mitra Binaan Indonesia.
“Kini, Pertamina kembali menggelar SMEXPO 2021 yang menghadirkan ratusan UMKM dari seluruh nusantara dengan ribuan produk-produk unggulan yang menarik dan berkualitas,” kata Fajriyah Usman.
Menurut Fajriyah, seperti pelaksanaan tahun lalu, UMKM yang mengikuti Pertamina SMEXPO akan dibagi menjadi beberapa kategori, yaitu fashion, craft, agrobusiness, furniture, hingga makanan dan minuman khas nusantara.
“Tetapi tahun ini kita memiliki fitur tambahan, yaitu produk grosir, sehingga pengunjung dapat membeli produk-produk UMKM dengan harga grosir,” ungkapnya
Tidak hanya menyediakan tempat belanja di marketplace, Pertamina SMEXPO juga memberikan fungsi lebih bagi UMKM yang mengikutinya.
Fajriyah menyampaikan Pertamina SMEXPO memiliki program khusus bagi UMKM berupa Business Matching dan Coaching Session agar UMKM dapat lebih siap menghadapi tantangan di masa depan dan dapat memperluas pasar mereka.
Dari sisi hiburan, pengunjung juga dapat menikmati berbagai hiburan yang dikemas dalam program SMEXPO Live Show yang akan menampilkan artis-artis ternama seperti Kunto Aji, Novia Bachmid, dan Endank Soekamti.