Dukung Kesehatan Pencernaan Anak, Bebeclub Luncurkan Kampanye Jam Makan Serat
Selain itu, guna mendukung para ibu melakukan tantangan 21 hari makan serat, Bebeclub juga menyediakan e-booklet yang dapat diunduh secara gratis, sehingga dapat memberi para Ibu lebih banyak informasi dan inspirasi dalam menjalankan gerakan ini.
Selain menyediakan produk susu pertumbuhan yang mengandung tinggi serat bagi anak di atas satu tahun dan kampanye 'Jam Makan Serat', dalam rangka membantu orang tua memantau kesehatan pencernaan dan memastikan kebutuhan serat pada anak, Bebeclub juga menyediakan platform Tummypedia yang dapat diakses di https://bebeclub.co.id/tummypedia.
Tummypedia hadir untuk mempermudah Ibu untuk memantau kesehatan pencernaan si kecil di rumah hanya dengan tiga langkah mudah beserta fitur andalan, yaitu fitur cek BAB praktis setiap hari untuk mendapatkan diagnosis dokter.
Kemudian cek asupan serat dan nutrisi; serta bisa mengunduh Tummypedia report dengan diagnosa awal dokter yang sesuai dengan kondisi dan perkembangan si kecil.
“Kami juga menyediakan platform edukasi melalui e-booklet serta mengajak para Ibu untuk memulai kebiasaan baik untuk memastikan asupan serat harian anak tercukupi dengan baik dan hadir dalam rangkaian produk dengan nutrisi tepat tinggi serat. Kami berharap, melalui berbagai inisatif tersebut akan semakin banyak anak Indonesia yang tumbuh menjadi anak hebat,” harap Shiera.(chi/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?