Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dukung UKM Binaannya Naik Kelas, Pertamina Lanjutkan Program Pendampingan Sertifikasi Halal

Rabu, 25 Agustus 2021 – 17:00 WIB
Dukung UKM Binaannya Naik Kelas, Pertamina Lanjutkan Program Pendampingan Sertifikasi Halal - JPNN.COM
Pertamina melalui UMK Academy 2021 berkomitmen untuk terus melanjutkan pendampingan pengurusan sertifikat dan izin usaha. Foto: Pertamina

jpnn.com, JAKARTA - Upaya PT Pertamina (Persero) dalam mendukung usaha mikro kecil (UMK) binaannya agar naik kelas terlihat makin konkret.

Lewat ajang UMK Academy 2021, Pertamina ingin jumlah mitra binaan yang mengantongi berbagai sertifikat dan perizinan usaha makin banyak. Selain itu juga mampu mendapat nilai yang bagus untuk membuktikan kualitas produk para binaan Pertamina.

Pjs. Senior Vice President Corporate Communications & Investor Relations Pertamina Fajriyah Usman mengatakan, langkah ini sudah dibuktikan pada pendampingan 15 mitra binaan yang mendaftar sertifikat Halal setelah ajang UMK Academy tahun 2020 lalu.

“Seluruhnya berhasil mendapatkan sertifikat Halal dengan nilai Halal Assurance System (HAS) Status A,” katanya.

Fajriyah mengatakan Pertamina berkomitmen untuk terus melanjutkan pendampingan pengurusan sertifikat dan izin usaha ini pada peserta UMK Academy 2021. Tidak hanya sekadar menerima tapi mampu mendapatkan nilai yang bagus.

“Karena nilai ini membuktikan bahwa produk binaan Pertamina ini bermutu dan berkualitas,” imbuhnya.

Fajriyah menambahkan melalui Program Pendanaan UMK, Pertamina ingin senantiasa menghadirkan energi yang dapat menggerakkan roda ekonomi. Energi yang menjadi bahan bakar, serta energi yang menghasilkan pertumbuhan berkelanjutan.

Pertamina juga senantiasa mendukung pencapaian SDGs (Sustainable Development Goals) melalui implementasi program-program berbasis ESG (Environmental, Social, and Governance) di seluruh wilayah operasionalnya.

Pertamina melalui UMK Academy 2021 berkomitmen untuk terus melanjutkan pendampingan pengurusan sertifikat dan izin usaha.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News