Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dulunya Pematung yang Tidak Pernah Lulus Kuliah

Sabtu, 16 November 2013 – 09:50 WIB
Dulunya Pematung yang Tidak Pernah Lulus Kuliah - JPNN.COM
SEMUA HANDMADE: Craig Calfee menunjukkan proses pembuatan sebuah sepeda tandem dari bahan karbon. Semua sepeda di bengkelnya dibuat secara handmade, bisa menyesuaikan semua kebutuhan dan keinginan konsumen. (azrul ananda/jawa pos)

HAMPIR semua sepeda top saat ini terbuat dari karbon. Bisa dibilang, itu berkat inovasi Craig Calfee, lebih dari 20 tahun lalu. AZRUL ANANDA dari Jawa Pos mengunjungi bengkelnya di California dan dapat ”bocoran” soal sepeda masa depan.
-----

PADA pertengahan 1980-an, Craig Calfee mulai bereksperimen membuat sepeda dari bahan karbon. Dia bukan satu-satunya, karena eksperimen serupa juga dilakukan di Eropa.  Namun, pada 1987, Calfee menjadi orang pertama yang membuat sepeda full karbon. Maksudnya, bukan hanya frame-nya yang karbon. Fork (garpu depan), seatpost, dan stem-nya pun terbuat dari karbon.

Kala itu, yang lain baru membuat frame dari karbon, atau memadukan karbon dengan bahan lain seperti aluminium.

Pada 1991, sepeda buatan Calfee menarik minat Greg LeMond, saat itu pembalap terbaik dunia asal Amerika. Juara Tour de France tiga kali. Setelah mencobanya, LeMond langsung jatuh cinta.

LeMond pun memesan belasan frame buatan Calfee untuk timnya berlaga di Tour de France.

Berkat LeMond, Calfee meraih perhatian dunia sepeda. Di usia yang masih belum mencapai 30 tahun, dan bekerja sebagai pembuat sepeda independen, dia sudah berhasil membuat sepeda untuk seorang jawara Tour de France!

Cerita Calfee ini langsung memikat sejumlah media di Eropa dan Amerika. Dan dalam salah satu wawancara di majalah Cyclist kala itu, Calfee dikutip membuat prediksi ”berani” untuk masa depan.
    
Dia bilang, apa yang dikendarai LeMond itu hanyalah awalan. ”Di masa depan, semua sepeda di Tour de France akan terbuat dari karbon!” Begitu prediksi seorang Craig Calfee.

Prediksi itu, tentu saja, sekarang menjadi kenyataan. Nama Craig Calfee, sekarang, termasuk melegenda di kalangan cyclist.

HAMPIR semua sepeda top saat ini terbuat dari karbon. Bisa dibilang, itu berkat inovasi Craig Calfee, lebih dari 20 tahun lalu. AZRUL ANANDA dari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close