Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

eFishery Persilakan Karyawan Untuk Pulang Kampung

Jumat, 18 Februari 2022 – 14:57 WIB
eFishery Persilakan Karyawan Untuk Pulang Kampung - JPNN.COM
eFishery menerapkan sistem kerja WFA, karyawan dapat bekerja di mana saja dan kapan saja, sesuai dengan lokasi mereka. Foto dok eFishery

eFishery berencana untuk menggandeng 1 juta pembudidaya dalam waktu 3 - 5 tahun ke depan.

“Karena itulah, sistem WFA ini bisa dimanfaatkan oleh talenta muda yang telah mampu menghadapi berbagai tantangan disrupsi ini sebagai langkah awal untuk mencapai rencana kami kedepannya dalam menggandeng lebih banyak lagi pembudidaya masuk dalam ekosistem akuakultur yang kami bangun,” kata Chrisna.

Chrisna mengatakan dalam program WFA atau Pulang Kampung ini, fasilitas dan kebutuhan yang akan didapat oleh karyawannya tidak akan ada perbedaan.

Program karyawan ini diberlakukan oleh eFishery tidak hanya untuk karyawan yang telah bergabung, namun juga untuk talenta yang ingin bergabung dengan eFishery.

Dalam program perekrutan karyawan ini, eFishery juga ingin menciptakan fleksibilitas dan membangun keseimbangan kehidupan kerja yang lebih baik.

“Kami berambisi mencapai pertumbuhan bisnis skala yang lebih besar, yaitu untuk menaklukkan pasokan akuakultur secara global melalui teknologi yang kami hadirkan untuk menyediakan kebutuhan pangan dunia,” ucap Chris.(chi/jpnn)

eFishery tidak hanya memperbesar kapasitas bisnis perusahaan, namun juga mengajak talenta terbaik yang memiliki pengalaman dalam ekosistem digital.

Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close