Elemen Rakyat Maluku Kompak Mendesak Pusat Jaga Komitmen soal Blok Masela
Engelina mengatakan, dukungan tanda tangan fisik terhadap petisi rakyat ini membuktikan, kalau rakyat akan terus mengawal keberadaan kilang darat Blok Masela, dan secara tegas menolak adanya kombinasi darat dan laut.
Engelina menambahkan, tuntutan pengembangan kilang darat ini sebenarnya sejalan dengan semangat hilirisasi pemerintah, sehingga sangat aneh kalau ada para pejabat pemerintah di akhir masa jabatan ini yang coba-coba bermain dalam pengembangan kilang Blok Masela.
“Kita perlu mengingatkan kepada pemerintah, agar jangan main-main, karena komitmen pemerintah membangun kilang darat merupakan pengetahuan umum di Maluku, sehingga perubahan yang dilakukan dengan mengabaikan kepentingan Maluku, tentu akan melahirkan pro dan kontra yang tidak berkesudahan. Hal itu, juga tidak baik dalam pengembangan investasi,” tegas Engelina.
Mantan Anggota DPR RI ini mengatakan, tuntutan pengembangan kilang darat merupakan hal wajar, karena rakyat Maluku juga berhak untuk menikmati kesejahteraan sesuai dengan kekayaan sumber daya alam yang ada.
Maluku tidak menuntut kekayaan dari daerah lain. Sebab, sangat ironis kalau kekayaan dari Maluku dibawa ke berbgai tempat untuk memperbaiki kesejahteraan daerah lain, sementara Maluku sebagai sumber kekayaan alam justru dibiarkan dalam kemiskinan.
Engelina menjelaskan, sesuai data dari SKK Migas, investasi Blok Masela mencapai Rp 324 triliun. Perkiraan pendapatan pemerintah dari Blok Masela itu sangat besar sekitar Rp 586 Triliun.
Sementara yang dibagikan ke Maluku hanya 15,5 persen, sebesar sekitar Rp39 triliun. Untuk itu, kata Engelina, Pemerintah harus berlaku adil, karena Maluku merupakan daerah yang tertinggal dan terjebak dalam kemiskinan. Blok Masela harus menjadi big push bagi Maluku untuk keluar dari kemiskinan.
Engelina optimistis dengan keberadaan kilang darat Blok Masela, maka akan memungkinkan tumbuhnya industri yang berbahan gas di Maluku. Dengan industri ini, tentu akan membawa dampak ekonomi yang sangat besar, termasuk membuka lapangan kerja yang sangat besar.