Elpiji 3 Kilogram Menghilang di Pasaran
Senin, 29 Agustus 2011 – 19:39 WIB
Sampai saat ini warga juga masih kesulitan mencari tabung isi ulang itu. Hanya saja karena sudah merupakan bahan kebutuhan yang memang mendukung keperluan rumahtangga, ada yang mencari dengan harga tinggi.
"Harusnya ada pengecekan dan diketahui pemerintah melalui dinas terkait agar kelangkaan ini tidak berlarut hingga lebaran dan seterusnya. Silakan saja jika harga akan naik, tapi selain wajar tak mencekik, stok juga harus siap dan ada," tambahnya.
Sementara itu, dalam beberapa kesempatan rapat koordinasi sebelumnya terkait kecukupan bahan kebutuhan pokok, pemerintah mengaku akan terus berkoordinasi dan menjaga ketersediaan barang kebutuhan masyarakat menjelang lebaran. Stok beberapa kebutuhan pokok termasuk elpiji 3 kilogram juga dinilai tak ada masalah. (amr)