Emirates, Maskapai Penerbangan Teraman di Dunia Menanggapi Pandemi COVID-19
Kemudian ada alat pelindung diri, protokol keselamatan baru untuk awak kabin dan karyawan bandara yang melakukan kontak langsung dengan pelanggan dan meningkatkan prosedur pembersihan pesawat.
Termasuk pembersihan dan desinfektan toilet pesawat secara rutin setiap 45 menit selama penerbangan.
Emirates mengklaim sebagai maskapai pertama di industri yang menawarkan perlindungan global gratis untuk COVID-19 kepada pelanggannya yang membantu mereka bepergian dengan percaya diri.
Karena Emirates akan menanggung biaya pengobatan hingga 150.000 euro dan biaya karantina sebesar 100 euro per hari selama 14 hari jika penumpang terdiagnosis dengan COVID-19 selama perjalanan.
Kebijakan pemesanan Emirates juga menawarkan fleksibilitas dan kepercayaan diri kepada pelanggan untuk merencanakan perjalanan mereka.
Pelanggan mempunyai pilihan untuk mengubah tanggal perjalanan atau memperpanjang masa berlaku tiket selama 2 tahun.
Selain itu, Emirates meluncurkan serangkaian inisiatif untuk membantu anggota setia Skywards Emirates mempertahankan status tingkatan mereka.
Serta memperkenalkan banyak cara baru untuk mendapatkan dan membelanjakan Miles mereka.(antara/jpnn)