Empat Pesan Gus Menteri Sebelum Pilkades Serentak 2021
Kamis, 12 November 2020 – 19:52 WIB
Sebelumnya dalam forum itu, Mendes Halim juga meminta para Calon Kades menjadikan SDGs Desa sebagai acuan penyusunan visi dan misi.
"Ini pas banget dengan momentum yang digelar hari ini terkait dengan Pilkades, kami berharap ke depan seluruh konten, arah kebijakan pembangunan, visi misi Kepala Desa itu bertumpu atau merujuk pada SDGs Desa," kata Gus Menteri.
Menurut dia, para Kades saat ini tidak perlu bingung merumuskan arah pembangunan desa karena semuanya sudah tertuang dalam SDGs Desa.
Para Kades hanya perlu menentukan poin mana saja di SDGs Desa yang akan dijadikan prioritas ketika menjalankan roda pemerintahan di desanya.(*/jpnn)