Enam Rusunawa di Batam Tak Berpenghuni
Selasa, 06 Maret 2012 – 11:00 WIB
BATAM - Anggaran sekitar Rp72 miliar telah dihabiskan pemerintah pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum untuk pembangunan enam twin blok rumah susun sewa (rusunawa) di Tanjunguncang sejak tahun 2011 lalu. Sayangnya, hingga saat ini rusunawa itu belum berpenghuni alias masih kosong diduga akibat pekerja kurang meminatinya. Kepada wartawan, Kepala Dinas Tata Kota Kota Batam Gintoyono berdalih kalau aset enam twin blok atau sekitar 540-an kamar rusun itu belum diserahkan ke Pemko Batam.
"Ada enam twin blok yang belum terisi karena pengelolaannya belum diserahterimakan ke kami, makanya belum bisa kami manfaatkan. Sampai sekarang masih kosong," kata Gintoyono, Senin (5/3).
Padahal lanjut dia, pihak Distako telah menyurati Kementerian PU untuk menyerahkan rusunawa tersebut ke Pemko Batam agar bisa dikelola dengan maksimal. Sebenarnya, imbuh Gintoyono, Kementerian PU menargetkan pembangunan 12 twin blok rusunawa sederhana untuk pekerja dan mengatasi masalah perumahan tanpa izin di kota ini.
BATAM - Anggaran sekitar Rp72 miliar telah dihabiskan pemerintah pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum untuk pembangunan enam twin blok rumah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
BERITA LAINNYA
- Sumsel
Kronologi Pelajar SMK Hanyut di Air Terjun Lahat
Kamis, 28 November 2024 – 17:46 WIB - Sumsel
Cegah Konflik Sampai Tahapan Pilkada Selesai, Polda Sumsel Siapkan Strategi Khusus
Kamis, 28 November 2024 – 15:18 WIB - Sumsel
3 Orang Tewas dalam Kebakaran di Palembang
Kamis, 28 November 2024 – 13:56 WIB - Riau
Dijaga Ketat Ratusan Polisi, Pilkada Rohil Berjalan Aman dan Kondusif
Kamis, 28 November 2024 – 11:13 WIB
BERITA TERPOPULER
- Pendidikan
Syarat Kenaikan Gaji Guru ASN & Honorer, Simak Pernyataan Presiden Prabowo Ini
Kamis, 28 November 2024 – 23:36 WIB - Humaniora
Koalisi BEM Banten Serukan Tolak Upaya Said Didu Mengadu Domba terkait PIK 2
Kamis, 28 November 2024 – 23:52 WIB - Sepak Bola
Carlo Ancelotti: Mbappe hanya Perlu Bekerja Keras, Terus Berjuang
Jumat, 29 November 2024 – 00:05 WIB - Jatim Terkini
Kebakaran di Emperor SPA Surabaya Diduga Akibat Overheat, 2 Pekerja Sesak Napas
Kamis, 28 November 2024 – 22:25 WIB - Bisnis
Bank bjb Raih Digital Banking Award 2024 dari Investortrust
Kamis, 28 November 2024 – 22:35 WIB