Eno Sigit, Cucu Pak Harto yang Terjun di Dunia Pendidikan Anak-Anak
Tampung Cucu Keluarga Cendana dan Anak ArtisKamis, 24 Juni 2010 – 09:04 WIB
"Saya ingin di sekolah ini ada pelajaran budi pekerti yang lebih banyak. Zaman waktu saya SD, murid takut banget sama guru. Nah, anak-anak zaman sekarang boleh dibilang kebarat-baratan. Lebih cuek," paparnya.
Di antara kurikulum pendidikan modern, plus ekstrakurikuler berupa mini golf, water play, dan brain gym, Eno menyisipkan pelajaran religi yang dinilainya penting. Yakni, iqra atau belajar membaca Alquran. Menurut dia, itu menjadi salah satu hal penting agar pendidikan budi pekerti tercapai.
"Djibril (anak pertama Eno, Red) termasuk yang senang belajar iqra dan kini sudah lancar," kata Widya S. Suwardy, kepala sekolah Pumpkins.