Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Entaskan Kemiskinan, Djarum Renovasi 10 Rumah Keluarga Tak Mampu di Kudus

Rabu, 02 November 2022 – 19:23 WIB
Entaskan Kemiskinan, Djarum Renovasi 10 Rumah Keluarga Tak Mampu di Kudus - JPNN.COM
Djarum Renovasi 10 Rumah Keluarga Tak Mampu di Kudus. Foto: dok. PT Djarum

jpnn.com, KUDUS - Sebanyak 10 rumah keluarga tidak mampu di Kudus, Jawa Tengah, mendapat bantuan pembiayaan renovasi dari PT Djarum melalui program Rumah Sederhana Layak Huni (RSLH).

Program kolaborasi dengan Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman dan Lingkungan Hidup (PKPLH) Kudus ini merupakan bentuk nyata atas upaya Penanggulangan Kemiskinan Esktrem (PKE) yang digagas Wakil Presiden Ma’ruf Amin pada 2021.

Bupati Kudus HM Hartopo berharap program ini dapat memberi manfaat positif dan berjalan secara berkelanjutan.

"Diharapkan, dengan adanya rumah yang lebih baik, taraf hidup dan kesejahteraan para penerima bantuan dapat makin meningkat,” ujarnya di sela seremoni 'Serah Terima Simbolis Rumah Sederhana Layak Huni', Rabu (2/11).

Deputi GM Corporate Communications PT Djarum Achmad Budiharto mengatakan program ini merupakan komitmen mendukung program pemerintah mengentaskan kemiskinan dan menaikkan taraf hidup masyarakat.

"Ini adalah upaya kami dalam memberikan kontribusi positif kepada masyarakat Kota Kretek,” tutur Budiharto.

Dalam kegiatan ini, PT Djarum melakukan bedah rumah sehingga hunian tersebut memenuhi tiga hal dasar yakni Sehat, Aman, dan Layak. 

Dari sisi kesehatan, renovasi rumah melingkupi perbaikan terhadap sanitasi air kotor, pencahayaan serta memastikan udara tersirkulasi dengan baik.

Sebanyak 10 rumah keluarga tidak mampu di Kudus, mendapat bantuan pembiayaan renovasi dari PT Djarum.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News