Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Euro NCAP Sebut Sistem ADAS di BYD Atto 3 Tidak Direkomendasikan

Selasa, 29 Oktober 2024 – 06:01 WIB
Euro NCAP Sebut Sistem ADAS di BYD Atto 3 Tidak Direkomendasikan - JPNN.COM
Ilustrasi sistem ADAS di BYD Atto 3. Foto: BYD

jpnn.com, JAKARTA - Di tengah perkembangan teknologi kendaraan modern, fitur Advanced Driving Assistance System (ADAS) menjadi bagian tak terpisahkan dari mobil terbaru sebagai fitur keamanan aktif.

Dari hasil uji coba ketat yang dilakukan Euro NCAP, disebutkan bahwa BYD Atto 3 mendapat peringkat “Tidak Direkomendasikan."

Sistem Intelligent Adaptive Cruise Control BYD Atto 3 dinilai kurang mampu membaca rambu lalu lintas dengan akurat.

Satu di antara bagian dari ADAS ialah Lane Departure Warning, yang memperingatkan pengemudi saat kendaraan mulai keluar jalur tanpa disadari.

Selain itu, fitur Assistance Competence dinilai memiliki kinerjanya yang rendah.

Hal itu membuat kendaraan dianggap tidak aman dalam situasi penting yang memerlukan respons cepat.

Tahun ini, Euro NCAP menaikkan standar pengujian, memperluas kriteria untuk pemantauan pengemudi dan menambahkan langkah-langkah bantuan kecepatan yang lebih relevan, dengan fitur jalan dan bahaya lokal.

Euro NCAP juga meningkatkan skenario Safety Backup dengan memperluas uji penghindaran terhadap pengendara motor, sepeda, dan pejalan kaki.

Dari hasil uji coba ketat yang dilakukan Euro NCAP, disebutkan bahwa BYD Atto 4 mendapat peringkat “Tidak Direkomendasikan."

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News