Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Facebook Serius Garap Kawasan Arab

Rabu, 24 Februari 2010 – 17:37 WIB
Facebook Serius Garap Kawasan Arab - JPNN.COM
Foto : AFP
DUBAI - Perusahaan penyedia layanan situs jejaring sosial, Facebook Inc. akan menggandeng perusahaan periklanan digital bernama Connect Ads asal Timur Tengah. Rencananya, Facebook Inc akan serius menggarap pasar di belahan dunia Arab yang tumbuh pesat.

Pihak Facebook Inc. mengharapkan kesepakatan dengan Connect Ads akan memberi ruang lebih baik bagi para pengiklan untuk menggarap pasar iklan di kawasan Timur Tengah. Sebelumnya, Connect Ads yang berbasis di Kairo, Mesir, juga sudah menggarap pemasaran portal MSN untuk kawasan Timur Tengah.

Direktur Strategi Facebook untuk kawasan Eropa, Timur Tengah dan Afrika, Trevor Johnson, menyatakan bahwa Connect Ads sudah menjangkau pasar Timur Tengah. "Mereka punya koneksi," ujar Trevor seperti dilansir dari Associated Press hari ini.

Facebook yang berbasis di Palo Alto, California itu memang terus mengembangkan sayapnya di kawasan-kawasan yang tumbuh sebagai pasar menjanjikan seperti Eropa Timur dan Asia. Rencana Facebook Inc itu sekaligus merupakan sinyal bahwa kaum muda di kawasan Arab merupakan pasar yang terus tumbuh dan perlu digarap, dimana 10 juta warga Arab adalah pengguna Facebook. "Kesempatanya begitu luas. Kami sangat yakin," tambah Trevor.

DUBAI - Perusahaan penyedia layanan situs jejaring sosial, Facebook Inc. akan menggandeng perusahaan periklanan digital bernama Connect Ads asal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close