Fadel Muhammad: Kebudayaan Bisa Dikembangkan Menjadi Komoditas Pariwisata
Ikut hadir pada acara tersebut anggota MPR Kelompok DPD H. Abdurrahman Abu Bakar Bahmid, LC serta Kepala Biro Humas dan Sistem Informasi Setjen MPR Siti Fauziah, SE, MM
Fadel berharap kebudayaan tradisional di Gorontalo bisa terus dikembangkan dengan baik, seperti yang dulu pernah dia lakukan sewaktu masih menjadi gubernur.
Sehingga pelaksanaan kegiatan budaya di daerah mampu mengundang wisatawan dan memberi keuntungan secara ekonomi, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Fadel juga berharap masyarakat khususnya di Gorontalo mendukung program vaksinasi Covid 19 yang akan dilaksanakan oleh pemerintah.
Dengan vaksinasi diharapkan, kehidupan masyarakat makin membaik karena daya imun di dalam tubuhnya meningkat, dan tidak mudah terkena infeksi Covid-19.
Fadel menambahkan ketersediaan vaksin Covid 19, belum mampu mencukupi seluruh kebutuhan masyarakat. Baru sebagian kecil anggota masyarakat yang akan divaksin, yaitu mereka yang berpotensi besar terpapar corona.
"Karena itu, mari kita dukung dan sukseskan gerakan vaksinasi Covid-19 untuk memutus rantai corona," kata Fadel.
Siti Fauziah mengatakan pihaknya sangat berhati-hati dalam melaksanakan PSB selama pandemi Covid-19. Selain membatasi jumlah peserta yang terlibat, frekuensi kegiatan pun berkurang dibanding saat normal. Semua dilakukan untuk ikut mencegah penyebaran Covid-19.