Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Fadli Zon Menilai Meninggalnya Ratusan Petugas KPPS Sesuatu yang Aneh

Sabtu, 04 Mei 2019 – 17:52 WIB
Fadli Zon Menilai Meninggalnya Ratusan Petugas KPPS Sesuatu yang Aneh - JPNN.COM
Fadli Zon. Foto: Charlie L/Indopos/dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Dewan Pengarah Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo - Sandiaga, Fadli Zon merasa terdapat keanehan atas peristiwa meninggalnya ratusan petugas KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara) selama proses Pemilu 2019.

Fadli mempertanyakan alasan meninggalnya ratusan petugas KPPS yang disebut karena faktor kelelahan.

"Kenapa, kok banyak petugas yang meninggal di dalam proses ini? Apa betul karena kelelahan atau ada faktor-faktor lain, atau ada tekanan, atau ada yang lain. Ya karena ini berseliweran juga informasi di masyarakat," kata Fadli kepada wartawan, Jumat (3/5) malam.

Wakil Ketua DPR RI ini meminta dibuka penyelidikan kejadian ratusan petugas KPPS yang meninggal dunia. Dalam catatan KPU, petugas KPPS yang meninggal dunia sebanyak 412 orang.

"Saya kira ini bukan hanya sekadar faktor kelelahan, ya. Banyak orang yang pekerjaannya lebih lelah. Bahkan, dahulu ada kerja paksa segala macam, itu ada orang enggak sebanyak ini," ungkap dia.

Sementara itu, Direktur Relawan BPN Prabowo - Sandiaga, Ferry Mursyidan Baldan mengaku terpukul atas tragedi meninggalnya ratusan petugas KPPS. Sebab, jumlah petugas KPPS yang meninggal dunia melebihi tragedi bom Bali pada 2002.

"Ini kesedihan semua. Bayangkan bom Bali sekitar 200 orang meninggal, dunia sudah sangat berkabung. Nah, ini bom pemilu, hampir 500 orang, bayangkan apa yang terjadi," kata Ferry di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Jumat (3/5) malam.

BACA JUGA: KPU Pasti Hentikan Situng Pemilu, Asalkan...

Fadli Zon mempertanyakan alasan meninggalnya ratusan petugas KPPS pada pemilu 2019 yang disebut karena faktor kelelahan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close