Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Fantastis, Ekspor Sepeda Motor Melonjak 500 Persen

Kamis, 03 Maret 2016 – 09:57 WIB
Fantastis, Ekspor Sepeda Motor Melonjak 500 Persen - JPNN.COM
Ilustrasi. Foto: Indopos

jpnn.com - SURABAYA – Ekspor sepeda motor mengalami kenaikan fantastis sepanjang 2015 lalu. Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) mencatat jumlah ekspor sepeda motor naik 500 persen.

Total, ekspor roda dua pada 2015 mencapai 203 ribu unit. Kenaikan itu tentu di luar prediksi AISI. Sebagai catatan, total ekspor pada 2014 lalu hanya sejumlah 41 ribu unit.

“Kenaikan ekspor itu melebihi target pemerintah yang naik 300 persen pada 2019. Tapi, justru sekarang bisa naik 500 persen,’’ kata Presiden AISI Gunadi Sindhuwinata, Rabu (2/3) kemarin.

“Kami mulai menggarap pasar-pasar negara maju yang awalnya bukan pasar ekspor seperti Jerman, Belgia, Belanda, maupun Inggris,” tambah Gunadi.

Dia menjelaskan, terjadi pergeseran tren di negara-negara tersebut. Yakni dari motor gede dengan kapasitas mesin 250 cc ke kapasitas mesin 125 cc. Sementara itu, kapasitas mesin 125 cc merupakan jenis yang mendominasi produksi motor di Indonesia.

AISI menargetkan total ekspor meningkat menjadi 300 ribu unit hingga akhir 2016 nanti. Total ekspor diharapkan mampu mencapai 500 ribu unit pada 2019 mendatang. (vir/jos/jpnn)

 

 

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close