Fasilitas Rumah Program Jokowi Bikin Rini Soemarno Kecewa
“Kalau mau menambah bisa sampai Rp 20 juta. Ini bagaimana developer bisa bantu meringankan pembeli kalau ada uang lebih,” imbuh Rini.
Sementara itu, pihak developer mengaku melakukan pengajuan kepada PDAM Balikpapan.
Namun, hingga kunjungan presiden, pengajuan itu belum terealisasi.
Hingga kini, dari 430 rumah yang sudah dibangun, baru sepuluh yang dialiri air dari PDAM.
"Itu kami sudah ajukan ke PDAM. Karena kami, kan, pakai PDAM,” ujar Dirut PT Karyapama Marga Abadi Edy Juwadi.
Di sisi lain, salah satu warga bernama Sari Banu mengaku membeli air tandon setiap pekan.
Air itu digunakan untuk mandi, mencuci, dan memasak. Selebihnya, dia memanfaatkan air tadah hujan.
Harga air untuk satu tandon Rp 80 ribu. Lokasi pembelian tidak jauh dan bisa diantar.