Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Fasilitas Wah Bukan Jaminan, Timnas Indonesia Gagal ke Final Piala AFF 2022

Senin, 09 Januari 2023 – 22:23 WIB
Fasilitas Wah Bukan Jaminan, Timnas Indonesia Gagal ke Final Piala AFF 2022 - JPNN.COM
Timnas Indonesia gagal melangkah ke final Piala AFF 2022 meski sudah mendapat faslitas wah selema persiapan dan pertandingan. Foto : PSSI

Pada Senin (9/1) malam, segala fasilitas, keunggulan, kenyamanan, dan keenakan yang diberikan, rupanya belum cukup untuk membangkitkan permainan Timnas Indonesia.

Terbukti, lengah pada menit awal, skor pun bisa diciptakan oleh Vietnam dengan permainan agresif sejak menit awal.

Sejatinya, kuncinya bukan saat laga malam ini, tetapi ketika Timnas Indonesia tampil di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (6/1/2023) lalu.

Sayang, dukungan puluhan ribu suporter di kandang, tak bisa dimanfaatkan dan pertandingan hanya berakhir imbang 0-0.

Shin Tae Yong sudah cukup lama menangani Timnas Indonesia. Sejak 2019, dia terhitung sudah tiga tahun mempimpin tim Merah Putih.

Membandingkan dengan Park Hang Seo yang menangani Vietnam sejak 2017, dia telah berhasil memberikan prestasi juara pada Piala AFF 2018.

Artinya, Park Hang Seo memang berhasil mengangkat prestasi Vietnam, memberikan gelar juara, dan sekaligus membuat Vietnam berkembang secara permainan dan ranking FIFA. Saat ini, The Golden Stars duduk di posisi 95 dunia.

Sebaliknya, Shin Tae Yong memang bisa terus meningkatkan ranking Indonesia, tetapi secara prestasi, belum ada gelar yang bisa diberikan kepada Skuad Garuda.

Timnas Indonesia gagal ke Final Piala AFF 2022, di tengah fasilitas yang wah, ternyata langkah harus terhenti di semifinal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close