Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Film Identitas Borong Empat Piala

Tio dan Titi Sjuman Pemeran Utama Terbaik

Kamis, 17 Desember 2009 – 03:05 WIB
Film Identitas Borong Empat Piala - JPNN.COM
Dalam film tersebut, Tio berperan sebagai Adam yang berkepribadian tertutup dan bekerja sebagai petugas kamar mayat di sebuah rumah sakit. Pemenang kategori pemeran utama pria terbaik dibacakan aktor senior Deddy Mizwar, Ikranegara, Roy Marten, Frans Tumbuan, dan El Manik.

 

Pemeran pendukung wanita terbaik berhasil diraih Henidar Amroe lewat perannya di film Mereka Bilang Saya Monyet. Pemeran pendukung pria terbaik diraih Reza Rahadian lewat peran antagonisnya dalam film Perempuan Berkalung Sorban. Film Ayam Mati di Lumbung Padi juga mendapat penghargaan film dokumenter panjang terbaik.

 

Penghargaan khusus diberikan pada film Garuda di Dadaku sebagai film anak-anak terbaik. Sedangkan almarhum Sophan Sophian mendapat penghargaan pengabdian dan dedikasi seumur hidup.

 

Sementara itu, film Rumah Maida yang sempat dijagokan dengan mendapat 11 nominasi hanya berhasil membawa pulang satu piala saja. Yakni, penghargaan penata suara terbaik. Ajang FFI 2009 yang diikuti 118 film dengan 40 judul film bioskop itu juga dihadiri Wapres Boediono. Dalam sambutan singkatnya, dia mengungkapkan kebanggaannya akan perkembangan perfilman Indonesia. "Semoga film Indonesia bisa menembus pasar dunia," ujarnya.

 

JAKARTA - Film Identitas akhirnya merajai ajang perfilman tertinggi di Indonesia. Film yang dibintangi Leoni dan Tio Pakusadewo itu memborong empat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA