Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

FKDKP dan PPATK Berkolaborasi untuk Pelestarian Lingkungan

Minggu, 20 November 2022 – 19:35 WIB
FKDKP dan PPATK Berkolaborasi untuk Pelestarian Lingkungan - JPNN.COM
Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) bekerja sama dengan FKDKP melakukan aksi untuk pelestarian lingkungan. Foto: Dok FKDKP

Ivan menilai apa yang dilakukan FKDKP merupakan contoh dari semangat kolaborasi yang luar biasa dari lembaga perbankan dalam mendukung program pembangunan berkelanjutan yang didorong oleh pemerintah dan komunitas global.

"Sesuai dengan gagasan ekonomi hijau yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan dan kesetaraan sosial masyarakat, sekaligus secara signifikan mengurangi risiko kerusakan lingkungan," katanya.

Selain itu, Desa Ngargoretno adalah kawasan desa wisata.

Ketua Umum FKDKP Fransiska Oei menyatakan semangat mengembangkan program wisata berkelanjutan patut diapresiasi dan didukung.

“Kami berharap program ini dapat terus dikembangkan dan direplikasikan di daerah lain, bagaimana warga, pemerintah setempat, dan pihak swasta dapat berjalan bersama untuk membangun desa dan mensejahterakan masyarakat melalui pendekatan lingkungan dan kearifan lokal," ujar Fransiska.

Direktur Eksekutif Yayasan KEHATI Riki Frindos menambahkan bahwa sebagai lembaga yang sejak lama mengembangkan program konservasi bambu dan pemanfaatannya secara lestari, Yayasan Keanekaragaman Hayati Indonesia (KEHATI) menyambut baik program penanaman bambu bersama PPATK dan FKDKP.

“Selain sebagai mitigasi bencana, program ini dapat menambah jumlah keragaman bambu dan keanekaragaman hayati, serta memberikan manfaat ekonomi," tegas Riki.

Selama lima tahun ke depan, PPATK dan sembilan Bank yang tergabung dalam FKDKP yaitu Bank CIMB Niaga, Bank Danamon, Bank Allo, , Bank Permata, Bank Mega, Bank Aladin Syariah, BPD Jateng, Bank of China (Hongkong) Limited Cabang Jakarta, dan Bank Muamalat, bekerja sama dengan Yayasan KEHATI dan masyarakat setempat akan bahu-membahu menambah tutupan lahan untuk mengurangi risiko bencana ini. (mcr10/jpnn)

Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) bekerja sama dengan FKDKP melakukan aksi untuk pelestarian lingkungan

Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close