French Open 2024: Anthony Sinisuka Ginting Ogah Jemawa
Pemain asal Cimahi tersebut menilai fasilitas yang ada berbeda dengan venue sebelumnya di Glaz Arena, Rennes.
"Venue di sini bagus dan keliatannya lebih baik dari venue-venue sebelumnya yang berada di Prancis," tambah peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 itu.
French Open 2024 rencananya bergulir mulai Selasa (5/3/2024).
Selain Ginting, terdapat Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Wardoyo yang mewakili Indonesia di sektor tunggal putra
Menarik ditunggu kiprah Anthony Sinisuka Ginting pada ajang French Open 2024.
Pada edisi 2023, tunangan dari Mitzi Abigail itu terhenti di perempat final seusai takluk dari wakil China, Li Shi Feng dengan skor 15-21, 13-21.(pbsi/mcr16/jpnn)