Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Full House dan Love Revolution, Drakor Terbaru di NET

Rabu, 15 Desember 2021 – 19:15 WIB
Full House dan Love Revolution, Drakor Terbaru di NET - JPNN.COM
Drakor Full House. Foto: dokumen NET

jpnn.com, JAKARTA - NET menghadirkan serial drama Korea unggulan romantis terbaru berjudul Full House dan Love Revolution.

Love Revolution hadir mulai 16 Desember 2021, setiap hari pukul 17.00 WIB. Sementara drakor Full House tayang sejak 13 Desember 2021, setiap hari pukul 18.00 WIB.

"Kedua drakor unggulan NET yang hadir di bulan Desember ini menghadirkan kisah romansa yang menarik dibalut dengan warna komedinya," kata Yeni Anshar, Direktur Programming NET dalam keterangan tertulis, Rabu (15/12).

Dia mengatakan kedua drakor itu cukup populer dan dinanti penggemar drama Korea di Indonesia. Selain itu, memiliki kekuatan cerita unik yang dibintangi aktris Korea tampan dan cantik.

"Semoga kisah-kisah drakor NET banyak disukai pemirsanya," tutur Yeni.

Love Revolution mengisahkan tentang siswa SMA bernama Gong Ju Young yang jatuh cinta pada Wang Ja rim pada pandangan pertama.

Ju Young berusaha untuk memenangkan hati Ja Rim yang telah mendapatkan reputasi sebagai orang yang dingin dan menyendiri.

Full House bercerita tentang pernikahan kontrak antara wanita biasa bernama Han Ji Eun (Song Hye Kyo) dengan aktor terkenal dan tampan bernama Lee Young Jae (Rain).

NET menghadirkan serial drama Korea unggulan romantis terbaru berjudul Full House dan Love Revolution.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News