Galangan Kapal Utamakan Baja Dalam Negeri
Rabu, 12 Mei 2010 – 15:05 WIB
Sedangkan untuk penggunaan baja luar negeri, masih menurut Riri, yang digunakan oleh DKB adalah plat baja grade A ukuran di atas 50 mm, baja grade D dan E serta baja high tensile ST 52, serta baja profile dan baja-baja khusus lainnya. "Baja tersebut kita impor dari Cina, karena tipe baja seperti itu belum diproduksi di dalam negeri," ucapnya.
Demikian juga halnya dengan PT PAL Indonesia. Menurut Dirut PT PAL Harry Susanto, pihaknya banyak menggunakan baja dari PT KS dan PT GDS. Lebih jauh, mengingat kelebaran baja PT KS maksimum hanya 1,8 meter, dibandingkan produk PT GDS yang mencapai 2,5 meter, PT PAL bahkan sudah meminta KS agar dapat menyuplai plat baja lebar.