Gandeng UNICEF, Prudential Indonesia Majukan Pendidikan di Kabupaten Supiori
jpnn.com, SUPIORI - PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) bersama UNICEF dan Pemerintah Kabupaten Supiori menggelar Program Literasi Kelas Awal bertepatan dengan Hari Anak Nasional, Rabu (23/7).
Program itu bertujuan meningkatkan kemampuan membaca, tulis dan hitung, untuk memajukan pendidikan anak-anak di kawasan Indonesia Timur, khususnya di Supiori.
Sharia, Government Relations and Community Investment Director Prudential Indonesia Nini Sumohandoyo menjelaskan, semangat pembangunan dengan menitikberatkan pada kemampuan mendasar seorang individu harus terus didukung sejak dini.
BACA JUGA: Cara Prudential Life Assurance Genjot Kinerja UMKM
“Di antaranya dengan melakukan perbaikan di lini utama sumber pendidikan anak yaitu rumah dan sekolah,” ujarnya.
Menurut Nini, program ini sejalan dengan fokus perusahaan untuk mewujudkan kebajikan dan memberdayakan masyarakat secara berkelanjutan.
Melalui inisiatif Community Investment, Prudential ingin memastikan anak-anak di Papua, khususnya Kabupaten Supiori, mendapatkan pendidikan yang baik seperti anak-anak di wilayah lainnya.
Program Literasi Kelas Awal ini menyasar 2.000 siswa kelas 1-3 SD di 40 sekolah dasar.