Ganjar Pranowo Dorong Gen Z Rawat dan Kembangkan Seni Budaya Indonesia
Jumat, 02 Juni 2023 – 14:29 WIB
Ganjar berharap keterlibatan anak muda dalam merawat kebudayaan Indonesia ini semakin banyak. Dengan begitu, bangsa Indonesia yang memiliki kepribadian dalam kebudayaan semakin terlihat.
“Maka dalam dunia digital itu rasa-rasanya memang pemerintah mesti lebih adaptif untuk memahami suasana kebatinan anak generasi Z,” kata Ganjar.
Ganjar terus berupaya melestarikan budaya selama memimpin Jawa Tengah (Jateng) sebagai Gubernur.
Salah satunya dengan mewajibkan seluruh ASN mengenakan pakaian adat Nusantara setiap Kamis minggu ke-4. (cuy/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru: