Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ganjar Pranowo: Kayak Disambar Geledek Saya

Sabtu, 10 Juli 2021 – 14:24 WIB
Ganjar Pranowo: Kayak Disambar Geledek Saya - JPNN.COM
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo Foto: Ricardo/dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menjelaskan upaya Pemprov Jateng melakukan percepatan dalam penanganan pandemi COVID-19 melalui program Jogo Tonggo.

Dijelaskan, upaya yang dilakukan dengan model bottom up, mikro zonasi, dan berbasis kebudayaan dan komunitas sosial.

“Sebenarnya yang Jogo Tonggo itu justru hari ini kita gencarkan kembali, kita gas lagi, kalau pergerakan masyarakat ruangnya lebih besar, maka mereka akan bergerak ke mana-mana dan itu akan sulit dikendalikan, maka kita coba dengan mikro zonasi,” kata Ganjar Pranowo dalam webinar Masyarakat Ilmu Pemerintahan Indonesia (MIPI) bertajuk “Ujian dan Tantangan Sistem Pemerintahan Daerah Indonesia di Tengah Pandemi COVID-19,” di Jakarta, Sabtu (10/7).

Jogo Tonggo merupakan inovasi pemberantasan COVID-19, berbasis kewilayahan, melalui Instruksi Gubernur Nomor 1 Tahun 2020, memberdayakan warga hingga wilayah Rukun Warga (RW).

“Mikro zonasi inilah improvement yang kita (Pemprov Jateng) lakukan sehingga Jogo Tonggo itu berjalan," kata dia.

Faktanya, kata dia, desa memiliki PKK, dasawisma, kelompok tani, karang taruna, kiai, kelompok agama, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan pendamping desa. Eksistensi komunitas-komunitas tersebut nyata di masyarakat.

"Sebenarnya karena ada dan hidup di masyarakat, mengapa kemudian kita tidak ajak, itulah jogo tonggo,” ucap Ganjar Pranowo.

Sesuai namanya, Jogo Tonggo mengedepankan partisipasi aktif warga untuk saling menjaga dari penularan COVID-19.

Gubernur Jateng Ganjar Pranowo cerita tentang seorang asisten penjual sayuran yang rela memberi 2 ikat kacang panjang ke posko Jogo Tonggo.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News