Gardu Ganjar Beri Bantuan Untuk Permudah Warga Mendapatkan Air Bersih
jpnn.com, KOTA TANGERANG - Sukarelawan Gardu Ganjar Banten tak henti-hentinya menebar kebaikan kepada seluruh masyarakat melalui berbagai aksi nyata.
Salah satunya dengan memberikan bantuan penyediaan sanitasi air bersih bagi warga RT 001 RW 012 Kelurahan Uwung Jaya, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang, Banten.
Ketua Korwil Gardu Ganjar Banten, Ahmad Wahyudin Nasyar mengatakan bantuan ini diberikan sebagai wujud implementasi permintaan warga yang memang membutuhkan adanya fasilitas sumber air tersebut.
"Kami memberikan bantuan sanitasi air bersih baik itu untuk kebutuhan keagamaan atau untuk masyarakat. Cuma memang di wilayah sini sangat sulit sekali untuk saluran air ini," ujar pria yang akrab disapa Wahyu itu pada Selasa (23/5).
Wahyu menjelaskan sebelum bantuan mesin pompa air dan toren itu diberikan, warga sekitar sangat kesulitan untuk memperoleh air. Bahkan mereka terpaksa harus membeli air bersih dari penyuplai untuk kebutuhan sehari-hari.
Tak hanya untuk memenuhi kebutuhan kegiatan keagamaan dalam lingkup keperluan yang besar, mereka juga kerap membeli air bersih untuk kebutuhan memasak keluarganya.
"Mereka (masyarakat) banyak sekali yang menggunakan air minum itu untuk digunakan buat kebutuhan sehari-hari. Itu luar biasa memakan cost besar untuk kehidupan ekonomi masyarakat," kata Wahyu.
"Insyaallah hadirnya sanitasi ini akan membantu meringankan beban masyarakat untuk khususnya air bersih yang tadi," lanjut dia.