Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Gebyar Pernikahan Indonesia Hadirkan Nuansa Tradisional

Selasa, 26 November 2024 – 19:29 WIB
Gebyar Pernikahan Indonesia Hadirkan Nuansa Tradisional - JPNN.COM
Gebyar Pernikahan Indonesia menghadirkan nuansa tradisional. Foto: source for jpnn

jpnn.com, JAKARTA - Bagi calon pengantin yang mendambakan pernikahan dengan sentuhan budaya tradisional Indonesia, Gebyar Pernikahan Indonesia menjadi acara yang wajib dikunjungi.

Digelar di Lagoon Garden Hall, The Sultan Hotel & Residence Jakarta, pada 7-8 Desember 2024, pameran ini menawarkan berbagai inspirasi dan layanan untuk mewujudkan pernikahan tradisional yang elegan dan bermakna.

Dengan lebih dari 65 vendor yang berpartisipasi, Gebyar Pernikahan Indonesia menghadirkan solusi lengkap untuk mempersiapkan pernikahan impian.

Elly Yurianto, Project Director Parakrama Organizer, menjelaskan bahwa pameran ini dirancang untuk memberikan pengalaman autentik bagi calon pengantin.

"Pengunjung dapat bertemu langsung dengan vendor profesional, mendapatkan inspirasi tema pernikahan, hingga menikmati penawaran eksklusif yang hanya tersedia selama pameran berlangsung," ungkap Elly.

The Sultan Hotel Jakarta dipilih sebagai lokasi karena daya tariknya yang strategis di jantung kota dan fasilitas lengkapnya.

"Kami ingin memberikan kenyamanan bagi pengunjung yang datang, sekaligus memamerkan keindahan nuansa tradisional di tempat yang tepat," tambah Elly.

Selain itu, pengunjung dapat menikmati berbagai pagelaran budaya yang menampilkan keunikan adat Indonesia, menambah daya tarik acara ini.

Gebyar Pernikahan Indonesia menghadirkan nuansa tradisional. Simak selengkapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close