Geger, Bayi Dibuang di Kamar Mandi Puskesmas
Namun saat diminta identitas, keduanya tak bisa dengan alasan tidak membawa. Hanya BAS menyerahkan kartu tanda pernah berobat. Yang setelah di cek di data puskesmas merupakan milik seorang pria inisial AJ.
"Mereka mengaku warga Sepinggan Baru. Namun hingga sore ini (kemarin), kami belum berhasil menemukan mereka. Masih kami selidiki," kata Jufri.
Usai mendaftarkan diri, keduanya diminta oleh perawat untuk menunggu. Saat menunggu itu, ada saksi yang mendengar si perempuan mengeluh kesakitan sekali di bagian perut. Namun para saksi tak melihat langsung apakah ISL yang diketahui kelahiran 1995 itu hamil atau tidak. Karena saat itu ISL mengenakan jaket.
Sekira dua menit, baik BAS dan ISL diminta masuk ke poli umum. Sekira 20 menit keduanya mendapat pemeriksaan. Namun apakah saat diperiksa ISL hamil atau tidak belum diketahui. Jufri menyebut masih memeriksa dokter dan perawat yang menangani pasien tersebut.
"Masih mengumpulkan keterangan. Soalnya tak ada yang melihat ketika keduanya keluar dari ruangan dokter dan ke arah mana. Namun ada tangkapan dari CCTV pada Kamis (28/6), seorang perempuan dengan ciri-ciri yang sama mendaftar di pukul 20.50 Wita masuk ke dalam kamar mandi," lanjut Jufri.(*/rdh/one/k18)