Gempa Sukabumi Dibarengi Gerhana Bulan
Tsunami Hantui PalabuhanratuSelasa, 05 Juni 2012 – 04:03 WIB
Sementara itu, di warga Kota Sukabumi juga panik akibat gempat tadi malam. Warga berhamburan keluar untuk menyelamatkan diri di beberapa pusat keramaian seperti Super Mall Sukabumi, RSUD R Symasudin Kota Sukabumi.
Warga Kelurahan, Kebonjati, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi Taufik Rahman (28) merasakan goyangan gempat. Sontak dia lari keluar rumah untuk menyelamatkan diri. "Saya lari membawa anak saya keluar rumah," ungkap Taufik.
Gempa sekitar 20 detik ini cukup membuat panik tetangganya karena teriakkannya cukup keras. Hal serupa dirasakan Fitria Nabila (27). Dia panik saat berada di lantai II Super Mall Sukabumi. Guncangan di lantai II terasa besar sehingga ia pun berteriak sejadi-jadinya.