Genjot Ekspor, Bea Cukai Kembali Berikan Asistensi Kepada UMKM di 3 Daerah Ini
Di Jawa Timur, Bea Cukai Malang berkolaborasi dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jatim, serta Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan Kota Batu mengekspor sejumlah produk yang terdiri dari keripik tempe, singkong, dan kentang.
Produk tersebut merupakan hasil produksi PT Dafe Alam Sejahtera dan CV Arjuna 999.
Sebanyak 2 kontainer 20 feet FCL isi 720 karton diekspor ke Singapura dengan perkiraan nilai devisa ekspor mencapai Rp 700 juta.
Bea Cukai Yogyakarta juga melayani kegiatan ekspor sepanjang lima hari berturut-turut.
Petugas memberikan pelayanan sekaligus pengawasan kegiatan ekspor yang dilakukan salah satu kawasan berikat di Yogyakarta, yaitu PT Sport Glove Indonesia (PT SGI).
Berlangsung pada 13-17 November 2023, PT SGI mengekspor gloves ke Jerman, Ceko, dan Amerika Serikat.
Sebanyak 38.058 pasang gloves senilai Rp 4,6 miliar dikirim langsung dari Yogyakarta ke empat negara tersebut. (mrk/jpnn)