Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

GMGM Banten Gelar Pertunjukan Seni Budaya, Warga Kecamatan Mancak Terpukau

Kamis, 25 Januari 2024 – 23:42 WIB
GMGM Banten Gelar Pertunjukan Seni Budaya, Warga Kecamatan Mancak Terpukau - JPNN.COM
Acara Pagelaran Seni Budaya hasil dari kerja sama dengan Asosiasi Debus Banten bersama warga Kecamatan Mancak, Kabupaten Serang, Kamis (18/1/2024). Foto: source for jpnn

jpnn.com, BANTEN - Generasi Mandiri Ganjar Mahfud (GMGM) sukses menyelenggarakan acara Pagelaran Seni Budaya hasil dari kerja sama dengan Asosiasi Debus Banten bersama warga Kecamatan Mancak, Kabupaten Serang, Kamis (18/1/2024).

Panas terik matahari tidak menghalangi warga untuk meramaikan acara ini, terhitung seratus orang penggiat Seni Budaya Banten menghadiri kegiatan.

Suksesnya pagelaran ini mencerminkan semangat kolaborasi seniman dan apresiasi warga terhadap kekayaan budaya yang dihadirkan secara spektakuler.

"Acara ini menjadi sorotan dengan atraksi seni yang memukau, khususnya atraksi silat dan debus. Keberhasilan pagelaran ini tidak hanya terlihat dari antusias penonton yang memenuhi lokasi acara, tetapi juga dari respon positif dan dukungan yang melimpah dari komunitas lokal setempat," ujar Koordinator kegiatan dan perwakilan warga setempat, Bagus.

Pagelaran Seni Budaya Silat ini merupakan salah satu program sosialisasi Ganjar-Mahfud yang diinisiasi oleh Koordinator GMGM Banten.

Acara ini merupakan salah satu bentuk dukungan penuh dari Ganjar-Mahfud terhadap penggiat Seni Budaya dimanapun berada.

"Melalui Program Budayawan Berkarya, akan diberikan dukungan sumber daya, penghargaan dan apresiasi nyata kepada budayawan agar terus berkarya secara kreatif. Maka dari itu, saya harap akan menjadi harapan kita bersama untuk kemenangan Pak Ganjar dan Pak Mahfud MD di Pemilihan 14 Februari nanti," ujar Koordinator GMGM Banten Lutfi.

“Saya atas nama Ketua Asosiasi Debus Banten siap mengawal dan mensukseskan atas nama Bapak Ganjar dan Bapak Mahfud MD. Harapan kami kedepannya mohon para penggiat seni budaya lebih diperhatikan jika Bapak terpilih,” sambut pemimpin Padepokan Ki Debus.

Pagelaran Seni Budaya Silat ini merupakan salah satu program sosialisasi Ganjar-Mahfud yang diinisiasi oleh Koordinator GMGM Banten.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News